Senin, 14 Agustus 2017

Sejarah terciptanya jam di dunia

Waktu adalah hal yang membatasi seluruh kegiatan manusia, mulai dari berpergian, pulang, kedatangan,dan segala kesibukan yang terjadi oleh manusia dalam kehidupan sehari-hari, dan semuanya itu pastinya ditentukan oleh waktu pada jam.

Alat penunjuk waktu ini sudah ada sejak 5 atau 6 ribu tahun yang lalu di daerah timur tengah dan afrika utara. pada tahun 3500 SM orang mesir memiliki cara untuk menunjukkan waktu dalam bentuk obelisk, yaitu benda yang berbentuk ramping, mempunyai empat sisi, meruncing yang bayangannya jatuh di pasir yang menunjukkan waktu yang berlalu.


Tetapi jam matahari tentunya masih di gunakan sehingga pada tahun 1500 SM orang mesir menciptakan jam matahari yang mudah di bawa yang di sebut kakeknya arloji pada masa sekarang. Walaupun keduanya berfungsi menunjukkan waktu hal ini membedakan dengan cara dan pengertian untuk menunjukkan waktu yang berbeda.

Sampai abad ke 14, yaa walaupun tidak memiliki mekanik internal , jam pertama mampu meniru dari fungsi jam modern. walaupun keakuratannya masih belum tepat.



Ada juga yang namanya jam air adalah cara menunjukkan waktu bagi masyarakat kuno yang menandai waktu yang berlalu, cara kerjanya yaitu dengan tetesan air yang jatuh ke dalam wadah yang perlahan menaikkan pelampung sebagai penunjukknya yang berada di dalam wadah tersebut, dan kemudian memutarkan penujuk waktu.

dan, mulai terbentuknya jam mekanik pertama pada tahun 1285 yaitu escapement atau mekanisme pengatur daya yang menggerakkan dan jam ini di pasang pertama kali di milan pada tahun 1335 Masehi. dan pada waktu itu jam hanya memiliki satu jarum dan keakuratannya masih belum tepat.

Setelah melewati 175 tahun yaitu sekitar 1510 ciptaan ini di perbaiki oleh piter henlien dan nuremberg dari jerman dan ciptaannya yaitu jam yang di gerakkan dengan pegas, dan waktu itu adalah jam yang paling akurat.

setelah itu, modelnya di perbaiki oleh jacob zech asal praha pada tahun 1525, dia dengan menggunakan bantuan katrol spiral yang menyertakan  tarikan per satuan waktu, tapi ciptaanya masih menggunakan satu jarum saja.

Kemudian jost burgi yang menciptakan jam pertama yang menggunakan jarum menit pada tahun 1577, dan pada tahun 1656 jam yang menggunakan jarum menit itu jadi alat yang paling praktis di gunakan.

Dan pada awal tahun 1580 ilmuwan galileo berhasil memberikan inspirasi untuk membuat jam bandul untuk pertama kalinya, lalu putranya yang bernama vincenzo mulai membuat desain yang cocok,  tapi sebelum menyelesaikan instrumen tersebut galileo meninggal dunia akibat terserang penyakit.

Tetapi pada tahun 1656 konsep galileo di sempurnakan oleh christiaan huygens yang menciptakan jam yang di gerakkan oleh berat bandul,dan pada masa itu jam ini paling akurat walaupun masih menggunakan jarum jam saja. dan pada tahun 1680 jarum menit akhirnya muncul dan beberapa tahun kemudian terciptanya jarum detik pula.


Nah, itulah sejarah singkat yang dapat saya sampaikan. semoga hal ini menambah ilmu pengetahuan anda, salam dan terima kasih...


sumber gambar :uzairsuhaimi.wordpress.com,  indonesiaindonesia.com, Indonesia Bermimpi - blogger

Artikel Terkait

Pengunjung Yang Baik tidak pernah lupa dengan berkomentar.......


"Silahkan komentar"
EmoticonEmoticon